Rapat Staf PPN Pemangkat

Pemangkat, 18 Januari 2016
Untuk mengawali kegiatan tahun 2016 PLT PPN Pemangkat dalam hal ini Wowo Tribawa gencar melakukan rapat staf dalam rangka persamaan presepsi demi kelancaran bersama.
Rapat ini dilaksanakan diruang kerja kepala pelabuhan sekitar pukul 9.30 Wib yang dihadiri Kasie Kesyahbandaran serta Kasie Pengembangan dan staf, dalam kesempatan ini PLT Pelabuhan Wowo Tribawa mengajak semua pegawai untuk kompak mendukung kegiatan ISO dan WBK menuju WBBM, menurutnya kita mulai dari hal kecil dulu seperti Smoking Area dengan No Smoking maksudnya pegawai harus memiliki kesadaran untuk tidak merokok diruang pelayanan yang bisa mengganggu kinerja teman - teman lain.
Menurut  Wowo Tribawa untuk kedepannya semua pegawai harus bekerja sesuai SOP, meningkatkan koordinasi dan tidak bertindak sendiri – sendiri kalau perlu pegawai dalam menjalankan tugasnya akan dilengkapi dengan Surat PerintahTugas.

Sekitar pukul 14.00 Wib PLT Pelabuhan Wowo Tribawa kembali rapat bersama Kasubbag Tata Usaha dan Stafnya. Dalam sesi ini Wowo Tribawa mengajak teman – teman di Tata Usaha untuk tetap semangat bekerja walaupun ditengah keterbatasan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Demi kemajuan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI kami memohon saran dan kritik anda melalui layanan ini atau di no 085825296056 untuk via sms.