Sosialisasi Pelayanan Publik

Pemangkat, 3 Oktober 2013
Sosialisasi Pelayanan Publik dilaksanakan di Aula Gedung Pertemuan Nelayan PPN Pemangkat, hal ini dilakukan dengan tujuan untuk pemantauan indeks kepuasan masyarakat terhadap pelayanan PPN Pemangkat.

PPN Pemangkat selalu berbenah diri mengarah ke lebih baik itu dibuktikan dengan reformasi birokrasi disemua lini pelayanan sehingga masyarakat merasakan dampak positifnya seperti pelayanan gratis .

Acara ini diselenggarakan bertujuan mengukur seberapa jauh pelayanan prima petugas di PPN Pemangkat terhadap masyarakat melalui lembar kuisioner yang di isi langsung oleh pengusaha perikanan, pengurus kapal & nahkoda sebagai responden yang disaksikan langsung oleh Ir.Agus Saptono Slamet (Narasumber dari Inspektorat Jenderal), Kalabuh PPN Pemangkat Joko Supraptomo, Camat Pemangkat Drs. Burhani B Sony MM alhasil menurut survei dan perhitungan dari kuisioner mengatakan tingakta kepuasan masyarakat terhadap pelayanan di PPN Pemangkat mencapai 75% artinya lebih baik dari tahun-tahun lalu.