Expo Hari Nusantara 2014



Kota Baru, 10 Desember 2014
Kabupaten Kotabaru adalah salah satu kabupaten di provinsi Kalimantan Selatan, Indonesia. Ibu kota kabupaten ini terletak di Kotabaru. Kabupaten ini merupakan salah satu kabupaten pertama dalam provinsi Kalimantan` dahulu. Dan pada masa Hindia Belanda merupakan Afdeeling Pasir en de Tanah Boemboe dengan ibukota Kota Baru. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 9.442,46 km² dan berpenduduk sebanyak 290.142 jiwa (hasil Sensus Penduduk Indonesia 2010) dengan nelayan laut sebanyak 15.961 jiwa. Motto daerah ini adalah "Sa-ijaan" (bahasa Banjar) yang memiliki arti: Semufakat, satu hati dan se-iya sekata, dimana pada saat ini menjadi tuan rumah “ Pameran Hari Nusantara Expo 2014”.

Upacara pembukaan yang berlangsung pada tanggal 9 September 2014 oleh Bpk Bupati Kotabaru H. Irhami Ridjani, S.Sos., M.Si. tanda dimulainya acara Pameran Kemaritiman namun tidak hanya seputar kemaritiman yang hadir banyak lagi dari Kementerian lain seperti Kementerian Pendidikan, Pariwisata, Pertanian dan banyak lagi pengrajin tangan dari masyarakat setempat turut serta memamerkan hasil karyanya.

Pada keesokan harinya tanggal 10 Desember 2014 tepatnya hari kedua dipagi hari sekitar pukul 7.30 wit. Marinir mengambil bagian dengan mempertunjukkan cara operasional Tank Ampibi sebanyak 5 unit didepan anak-anak sekolah dan pengunjung pameran.

Puncak Hari Nusantara diperingati pada tanggal 13 Desember 2014;  namun karena sesuatu hal, terjadi perubahan jadwal karena Bpk Presiden Jokowi baru akan hadir pada tanggal 15 Desember 2014. Tema Peringatan Hari Nusantara kali ini adalah “Membangun Nusantara Dengan Inovasi Maritim Anak Bangsa”.

Sampai hari ketiga ini pengunjung masih didominasi anak sekolah, mereka ramai mengunjungi stan Kementerian Kelautan dan Perikanan karena rasa keingin tahuannya tentang kemaritiman dan produksinya, salah satu dari mereka mengaku kalau mereka mengenal KKP semenjak tampilnya Ibu Menteri KKP Susi Pudjiastuti di TV tuturnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Demi kemajuan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI kami memohon saran dan kritik anda melalui layanan ini atau di no 085825296056 untuk via sms.